Siswa SDN Bueng Cala Ciptakan Alat Pemotong Rumput, Kadisdikbud Beri Apresiasi

JANTHO,KABARDAILY.COM – Siswa SDN Bueng Cala, Kelas IV B, Emiraldy Mahera berhasil menciptakan alat pemotong rumput sederhana.

Hal itu disampaikan Kepala SDN Bueng Cala, Maidarisah SPd kepada media ini, Sabtu 27 Juli 2024.

Emiraldy Mahera dibimbing oleh Guru Kelas, Ema Susila S.Pd pada Mapel IPAS dalam tema Transpormasi / Perubahan Energi dalam kehidupan sehari hari.

Alat pemotong rumput sederhana yang dibuat oleh Emiraldy menggunakan alat/Bahan, Stik Es krim, isolasi, Dinamo kecil, kabel listrik kecil, Batre Kecil, dan Plastik bekas.

Kadisdikbud Aceh Besar, Bahrul Jamil SSos MSI saat dimintai keterangan menyampaikan prestasi ini patut dihargai dan diberi apresiasi.

“Anak-anak kita mempunyai kemampuan dan bakat yang terpendam, tinggal kita menggali dan mengembangkan potensi pyang dimiliki oleh mereka, “kata Bahrul Jamil.

“Apalagi dengan kurikulum merdeka saat ini yang memperhatikan pada diferensiasi, anak-anak yang memiliki bakat yang bermacam-macam harus menjadi perhatian bagi kita, “ungkapnya.

“Keahlian yang dimiliki oleh siswa ini perlu terus diupgrade dan didampingi sehingga nantinya menghasilkan produk yang berdaya saing dan berdaya guna, “pungkas Bahrul Jamil.[*]