BANDA ACEH,KABARDAILY.COM – Yayasan Pendidikan Islam Karakter Nurul Quran (YPIK NQ) menjadi Lembaga Pendidikan yang terbaik untuk saat ini di Aceh Besar dan Banda Aceh sekitarnya.
Hal tersebut disampaikan Sulaiman SE saat menyampaikan sambutannya mewakili wali murid pada acara pelepasan siswa TK, SD, SMP YPIK NQ, Rabu 5 Juni 2024 di AAC Dayan Dawood, Banda Aceh.
“Kami merasa bangga anak-anak kami diterima dan dididik sedemikian rupa, karena kita mengetahui mendidik itu tidak mudah, “katanya.
“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada bapak ibu guru yang telah membimbing anak-anak kami, “ujar Sulaiman yang selaku anggota DPRA dan Ketua FORKI Aceh serta Ketua Komite Seni Budaya Nasional (KSBN) Provinsi Aceh ini.
“Anak-anak kami dibiasakan dengan 7 karakter Dahsyat yaitu Disiplin, Amanah, Harmonis, Santun, Yakin, Aktif, Terampil dan Berprestasi, “katanya.
“Kami memohon maaf apabila dalam keseharian bapak ibu dalam mengajar anak-anak kami mungkin membuat jengkel tingkah laku mereka, “tutup Sulaiman.[*]