fbpx

SDIT Hafizul Ilmi Adakan Wisuda Akbar Angkatan Pertama Tahun 2021

Aceh Besar,kabardaily.com – Alhamdulillah ,Hari ini tanggal 5 Juni 2021 SDIT Hafizul Ilmi telah melaksanakan Wisuda Akbar Angkatan Pertama dengan Jumlah 42 siswa yang terdiri dari 21 siswi dan 21 siswa.

Kepala SDIT Hafizul Ilmi, Artati, S.Pd.I dalam sambutannya menyebutkan bahwa SDIT Hafizul Ilmi ini merupakan sekolah Swadaya masyarakat pertama di Indonesia, yang berdiri di tahun 2015 atas dukungan seluruh masyarakat dan aparatur desa.kegiatan hari ini dapat berjalan lancar berkat dukungan pihak gampong, komite sekolah yang selalu aktif membantu setiap kegiatan di sekolah juga seluruh guru yang tidak pernah mengenal kata Lelah untuk mensuksesnya setiap acara yang di buat.

Guru dan siswa

Acara ini sudah di persiapkan jauh jauh hari dengan menampilkan tarian ranup lampuan,tilawatil quran, tahfidh metode kauny oleh siswa kelas 1 dan 2 dimana anak-anak menghafal al quran dan hadist beserta arti perkata dengan menggunakan isyarat tangan.

Penampilan pidato 4 bahasa dari siswa kelas 5 ,dan juga penampilan Tahfidz siswa kelas 6 yang kemudian dilanjutkan dengan pembagian syahadah dan pemasangan mahkota kepada kedua orang tua .kegiatan ini awalnya direncanakan di ikuti oleh semua siswa, namun karena pandemi Covid-19 ,kegiatan ini hanya diikuti oleh siswa kelas VI (6) dengan menerapkan protocol Kesehatan yang ketat.

FB IMG 1622905985680

Ibu Artati Juga berpesan kepada siswa Kelas VI untuk mengapai dunia di ere digital ini dengan menggenggam erat Al-Quran dengan menjadikan murajaah sebagai pekerjaan seumur hidup dan menghiasi keseharian dengan akhlaqul karimah karena adab itu di atas ilmu.
Dalam acara ini turut memberikan kata sambutan oleh Kepala Desa gampong BLang Krueng Bapak Nasruddin dimana beliau mengharapkan kegiatan ini bisa menjadi motivasi bagi anak anak gampong Blang Krung khususnya uantuk belajar di SDIT Hafizul Ilmi dan beliau juga berpesan kepada pihak pemerintah di kecamatan dan kabupaten untuk bisa membantu pembangunan ruang kelas yang sangat dibutuhkan mengingat jumlah siswa saat ini telah mencapai 224 orang.

Dalam kesempatan ini Camat Baitussalam Bapak Al Mubarak Akbar,S.STP.M.M memberikan Apresiasi kepada Gampong Blang Krueng yang sudah berhasil mendirikan sekola dan hari ini sudah meluluskan 42 siswa dengan hafalan mulai dari 1 juz sampai 3 juz, beliau juga mengatakan berdasarkan hasil musrenbang kecamatan tahun 2021 bahwa akan di bangun ruang kelas sebanyak dua ruang.semoga SDIT Hafizul Ilmi terus berkembang.

Pada Kegiatan wisuda ini Keluarga Besar SDIT Hafizul Ilmi juga memberikan bantuan donasi untuk Palestina melalui Yayasan Gaza International Fondation yang di terima lansung oleh Syekh Amad Taufiq Al Hajj sebanyak Rp.10.000.000 tambah 10 Dirham. Semoga menjadi amal jariah kepada seluruh siswa dan guru yang sudah berdonasi.

Tinggalkan Balasan