Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS dengan Sistem Pemilu
Aceh Besar,kabardaily.com – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 1 SMAN 1 Peukan Bada menyelenggarakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS periode 2023/2024.
Pemilihan ini diadakan sesuai dengan tata cara seperti pemilihan presiden atau kepala daerah di Indonesia dengan pencoblosan secara langsung.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin, 14 Agustus 2023 ini menggunakan prinsip demokrasi yaitu menggunakan hak yang dimiliki untuk memilih kandidat yang layak menjadi ketua dan wakil ketua OSIS periode 2023/2024.
Adapun yang mempunyai hak pilih adalah seluruh peserta didik Kelas X, XI dan XII, juga Dewan Guru, Tendik serta Mahasiswa PPG dari USK. Cara pemilihan ketua OSIS dan wakil ketua ini dimulai pukul 09.15 WIB, dilaksanakan di halaman sekolah yang dipandu oleh Silvia Keusuma Budi, S. Pd, Putri Nurdina, S. Pd. I dan Sendi Agustiawan, SH selaku Pembina OSIS yang didampingi Rosmawar, S. Pd. I., M. Ag selaku Waka Kesiswaan dan Muhammad Yani, S. Pd. I., M. Ag merupakan Waka Humas dan Media.
Pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS ini cukup menarik, karena dua hari sebelum pencoblosan dilakukan seleksi 11 bakal calon (balon) oleh Panitia Seleksi (Pansel) yang terdiri dari Pembina OSIS, Guru dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK), sehingga menetapkan hasil seleksi tinggal 5 Calon masing-masing calon pada hari Sabtu tanggal 12 Agustus 2023, lima pasangan calon yang berkompetisi yaitu pasangan calon nomor 1 Nadila Safitri dan Intan Reskia, nomor 2 Atikah Humairah dan Nurul Zahara, paslon nomor 3 Zuhratul Ulfa dan Haura Zakia Putri, Paslon 4 M. Husen Ramadhan dan Hafiz Alfansuri serta Nomor Urut 5 Syibram Malisi dan Riski Arefa Nandika.
Sebelum pelaksanaan pencoblosan seluruh paslon melakukan orasi serta menyampaikan visi dan misi yang akan dilaksanakan untuk 1 tahun kedepan dalam memimpin OSIS.
Kepala SMAN 1 Peukan Bada, Ibu Hj. Nurwani, S. Pd., M. Pd dalam sambutan pembukaan acara menyampaikan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS baru hari ini sebagai salah satu pengalaman dalam berdemokrasi untuk memilih pemimpin, misalnya kepala Desa atau Kechik di Gampung, Bupati/Walikota dan Wakil di Tingkat Kecamatan, Gubernur atau Wakil di Provinsi serta Presiden dan Wakil di Tingkat Pusat atau Nasional.
Pengalaman dalam memilih ini harus benar-benar sesuai dengan hati Nurani dan sesuai dengan visi dan misi serta rekam jejak calon yang akan kita pilih. Setelah prosesi pemilihan berlangsung tepatnya lima menit sebelum dhuhur, selanjutnya seluruh siswa dan guru serta tendik laki-laki menuju Masjid Baitul Maghfirah Peukan Bada untuk shalat dhuhur berjama’ah, begitu juga dengan Siswi, Dewan Guru dan Tendik Perempuan menuju Mushalla sekolah untuk melaksanakan shalat dhuhur berjama’ah.
Kemudian perhitungan suara dilakukan selesai dari shalat dhuhur dengan menghasilkan hasil akhir sebagai berikut yaitu Paslon 1 sebanyak 32 Suara, Paslon 2 sebanyakn 285 Suara, Paslon 3 sebanyak 23 Suara, Paslon 4 sebanyak 49 Suara dan Paslon 5 sebanyak 143 suara.
Dengan demikian perolehan suara terbanyak diraih oleh Paslon 2 yaitu Atikah Humairah dan Nurul Zahara, dan keduanya sah sebagai Ketua dan Wakil Ketua OSIS Periode 2023/2024 mengantikan Salman Alfarisi selaku Ketua dna Hafiz Alfansuri selaku Wakil Ketua.
Selanjutnya kepada Ketua dan Wakil Ketua terpilih dimintakan untuk melengkapi kelengkapan kepengurusan yang selanjutnya akan dilakukan pelantikan.[*]